PANCAKE (panekuk) merupakan kue dadar yang pada umumnya diberi topping bercita rasa manis. Saat ini banyak kreasi rasa dan bentuk penyajian panekuk, dari yang bercita rasa manis hingga gurih. Bentuknya pun dari yang bulat pipih dengan topping di atasnya hingga panekuk yang digulung.
Sebagai bagian dari gaya hidup masyarakat kota besar, panekuk makin banyak dijual di restoran atau kafe. Bahkan di Bandung ini ada sejumlah restoran yang hanya menyediakan menu pancake. Nanny's Pavillon yang terletak di Jalan RE Martadinata No 112 adalah salah satunya. Kafe ini menyediakan berbagai macam panekuk mulai yang bercita rasa manis hingga asin. Salah satu menu panekuk favorit di tempat ini adalah blueberry cheese roll, panekuk roll yang lembut dengan isian cream cheese dan topping es krim vanilla serta saus buah blueberry.
Fitri (23), seorang pengunjung, mengagumi kelembutan panekuk Nanny's Pavillon. "Pancake di sini itu lebih lembut dari panekuk di tempat lain," ujar Fitri.
Pancake roll ini memang agak berbeda dari pancake pada umumnya yang berbentuk seperti kue dadar bulat pipih akan tetapi rasanya tidak kalah istimewa. Tekstur pancake Nanny's Pavillon sangat lembut dan lumer di mulut. Rasa susu begitu dominan. Panekuknya yang tidak terlalu manis membuat rasanya pas ketika diberi topping. Untuk satu porsi pancake roll ini dibanderol Rp 29.000 (belum termasuk pajak dan servis). Panekuk yang ditawarkan di Nanny's Pavillon ini berkisar antara Rp 19.000 hingga Rp 29.000 per porsinya.
Tempat lain yang menyediakan menu panekuk unik adalah Honeymoon Dessert. Restoran asal Hong Kong yang terletak di Broadway Street SL 13-13A, Ciwalk ini menyediakan empat menu pancake, yaitu durian pancake, mango pancake, banana pancake, dan strawberry pancake.
Salah satu yang menjadi menu andalannya adalah durian pancake. Panekuk berbentuk bulat dengan isian non-fat whipped cream dan buah durian segar yang dilapisi oleh kulit yang terbuat dari beras ketan hijau sebagai pembungkusnya ini disajikan dalam keadaan dingin.
Pembungkus tipis yang membungkus krim dan durian begitu halus. Harga yang ditawarkan untuk menu unik ini adalah Rp 28.500 (belum termasuk pajak) per porsinya yang berisi dua panekuk.
Di daerah Dipati Ukur ada sebuah kedai panekuk yang menjadi tempat nongkrong favorit mahasiswa karena menu-menunya yang unik dan harganya yang pas di kantong mahasiswa.Tempatnya memang tidak besar tapi suasananya begitu tenang karena tidak berada di pinggir jalan besar. Tempat itu bernama Yuky Penkeik yang mulai beroperasi Maret 2010.
Kedai di Jalan Teuku Angkasa No 28b (belakang kampus Unpad DU) menyediakan empat jenis panekuk, yaitu sweet, savoury, cheese, dan royal. Jenis savoury merupakan terfavorit. Untuk jenis ini ada empat menu yaitu spring tuna, bolonaise, smoked beef, dan fish 'n Mayo.
Jenny Tandiarang (25), seorang pembeli, yang mencoba snow white pancake a la Yuky Penkeik mengaku puas dengan pesanannya itu. "The best pancake that I've ever tasted. Lembut banget," ujar Jeny.
Harga panekuk yang ditawarkan di kedai tersebut antara Rp 13.500 hingga Rp 17.500.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar